
Beberapa waktu yang lalu, Akademi Keperawatan (AKPER) Buntet
Pesantren mengadakan kegiatan dalam rangka Menyemarakkan Tahun Baru Islam. Kegiatan dua hari ini berlangsung semarak dan masyarakat Buntet
Pesantren dan sekitarnya begitu antusias mengikuti rangkaian acaranya.

Lomba pidato merupakan salah satu lomba yang paling semarak. Tercatat, ada 46 peserta yang datang dari seluruh penjuru wilayah
Cirebon timur. Abdy
Ihda Lumam dari Ponpes Nadwatul Ummah Buntet Pesantren keluar sebagai juara pertama pada lomba
ini. Abdy berhasil mengalahkan Fhia Putriana dari
Ponpes Al-Arifah
Buntet Pesantren dan Zuleha Nur Febriyanti.

Lomba kaligrafi menjadi panggung utama bagi Bunga Palestine
dari Ponpes Al-Istiqomah Buntet Pesantren, Sri Lailafil dari Ponpes Ciwaringin, dan Abdullah Syafi’I dari
Ponpes Al-Andalusia yang berhasil menyisihkan 43 peserta lainnya dan menjadi juara
pertama, ke dua, dan ke tiga.
Acara inti
dari kegiatan yang disponsori oleh Teh Botol
Sosro dan Ice Cream Garden ini diisi dengan tausiah oleh KH. Faris Elt-Haq,
pengasuh Pondok Pesantren Al Arifah Buntet Pesantren sekaligus Ketua Gerakan
Pemuda Ansor Kabupaten Cirebon. Sebelum KH. Faris memberikan tausiah, Pudir
III (bag. Kemahasiswaan) AKPER, Bapak R.
Deni Indrawan, S.Kep, Ners menyampaaikan
sangat bangga dengan kerja keras panitia meskipun di beberapa hal masih ada
kekurangan, beliau bahkan menambahkan bahwa acara
ini sampai mendapat apresiasi dari
Kepala asrama Rumah sakit Gunung Jati.
Kegiatan yang seluruhnya diadakan di AKPER Buntet
Pesantren ini ditutup dengan tausiah dan doa oleh KH. Faris Elt-Haq. Dalam tausiahnya KH. Faris mengapresiasi Senat
Mahasiswa (SEMA) AKPER Buntet Pesantren yang telah mengadakan acara dengan
sukses. Beliau juga menyampaikan bahwa sudah selayaknya SEMA AKPER mengadakan
kegiatan-kegiatan seperti ini yang mampu membangkitkan ghiroh keilmuwan dan
tentunya keilmuan islam karena menurut beliau Mahasiswa dan Mahasiswi AKPER
Buntet Pesantren adalah santri-santri yang akan terus menjaga dan menunjukkan
identitas santri yang positif.
Kontributor: Dedeh Ri’ayatul Maula, S. Kep, Ners
0 comments:
Post a Comment